www.mitrasumsel.com_
BANYUASIN,- SMAN Plus 2 Banyuasin III hari ini (13/11/24) berhasil menjadi yang terbaik di lomba karya tulis “Science and Creativity Young Competition (SCREYON)” tingkat SMA sederajat yang digelar oleh Fakultas Matematika dan ilmu Pengetahuan Alam (MIPA) Ilmu Kelautan Universitas Sriwijaya bertempat di kampus Indralaya Kabupaten Ogan Ilir (OI)
Lomba tahap pertama dilaksanakan secara online dan diikuti seluruh sekolah menengah sederajat di Provinsi Sumatera Selatan, babak final hari ini medali emas berhasil diraih SMAN Plus 2 Banyuasin III kategori lomba karya tulis dan medali perunggu kategori lomba poster
Kepala SMAN Plus 2 Banyuasin III Drs. Yusrizal, M.Pd melalui Aakil Kepala Sekolah bagian Hubungan Masyarakat (Humas) Ibzani, S.Pd., M.Si menyatakan rasa syukur dan bangga atas raihan anak didik mereka karena bukan hanya membanggakan sekolah tapi juga mengharumkan nama Banyuasin di kancah provinsi.
“Kita sangat bersyukur dan bangga atas pencapaian anak-anak kita di lomba tersebut, selain membanggakan nama sekolah juga mengharumkan nama bumi Sedulang Setudung di tingkat provinsi.” Ujarnya.
“Kami berharap dengan medali emas dan perunggu yang diraih dapat memotivasi siswa lain untuk semakin gita belajar sehingga sekolah kita semakin diminati dan dipercaya masyarakat karena kualitas yang sudah terbukti” tandas Mas Iib (sapaan akrab Humas SMAN Plus 2)
Sementara itu guru pembimbing para siswa yang mengikuti lomba Neny Triyana, S.Pd dan Maya, S.Pd mengaku sangat puas dengan hasil yang diperoleh anak didiknya.
“Kami sangat senang dan puas dengan perjuangan anak didik kami yang telah berjuang memberikan hasil terbaik semoga hasil ini (medali emas dan perunggu) bisa semakin memacu seluruh siswa untuk menjadi yang terbaik.” Terang mereka.
(Ind/Amr*)








Average Rating
More Stories
POLRES BANYUASIN INTENSIFKAN PATROLI JALAN KAKI UNTUK CEKATAN DAN CEGAH KRIMINALITAS
*Bhabinkamtibmas Polsek Air Kumbang Ajak Warga Desa Cinta Manis Baru Perkuat Ketahanan Pangan*
Patroli Subuh Satlantas Polres Banyuasin, Cegah Kejahatan dan Beri Rasa Aman